Jumat, 02 Desember 2011

Penerapan Manajemen dalam Usaha Internet

I. PENDAHULUAN

Dunia perkuliahan memang tidak jauh dari istilah tugas,kita semua tahu tugas adalah seatu kewajiban untuk mahasiswa,memamng tugas juga jika kita menganggapnya sebagai beban akan terasa berat dan melelahkan tetapi jika kita menganggap tugas sebagai wewenang kita,insyaAllah kita akan nyaman dan sepenuh hati dalam melaksanakan tugas kita,dari dasar itu lah kami mengerjakan tugas yang diberikan oleh Pengantar Manajemen yaitu bapak Dr.Aris Budi Setyawan mengenai ruang lingkup manajemen didalam lingkungan bisnis dan usaha.Dalam tugas kali ini saya dan kelompom memilih salah satu usaha yang menurut kamu mememnuhi standar kelayakan bisnis yaitu usaha Warung Internet,assesoris komputer,dan pembayaran rekening listrik dan telepon.kami menganggap usaha ini cukup menjanjikan karena letaknya yang sangat strategis,terletak di kawasan sekolah di jalan K.H agus Salim kota Bekasi.Kami ingin mengkaji usaha ini dari berbagai aspek yang akan dipapakarkan dalam pembahasan berikut ini.

II. ANALISIS
Pada kesempatan kali ini,kelompok kamu berkesempatan berbicara panjang-lebar dengan sang pemilik usaha  ini, yaitu mas min,atau nama lengkapnya minarto pria kelahiran Blitar 45 tahun yang lalu ini sangat ramah dan mau membagi ilmu kepada siapa saja yang ingin belajar berwirausaha,dulunya mas min adalah seorang pegawai pabrik tekstil dan terkena PHK karena perusahaannya gulung tikar 2008 lalu,mas min yang kebetulan memiliki cukup rejeki ini,tidak patah arang untuk menjalankan kehidupannya,dengan memegang modal 120 juta hasil dari menjual tanah dan mobil kesayangannya,mas min yang memiliki latar pendidikan STM elektro ini memilih berwira usaha dalam usaha Warung Internet dan assesoris komputer selain mas min tinggal di pinggir jalan K.H Agus Salim ,mas min pun memiliki pengetahuan tentang komputer.Dengan modal 120 juta mas min menginformasikan :
untuk Hardware :

- 10 Unit PC lengkap dengan LCD dan speaker dan kemampuan untuk games dan grafik baik :
  3.680.000 x 10 :                                                                                                    Rp.30.680.000

- setting network game dan router mikrotik :
  7.716.000                                                                                                              Rp  7.176.000

- peranti lunak billing
  2.500.000                                                                                                             Rp    2.500.000

- 1 operator PC
  2.760.000                                                                                                             Rp    2.760.000

- Assesoris Komputer
  5.000.000                                                                                                             Rp    5.000.000

- printer
  2.000.000                                                                                                             Rp    2.000.000
                                                                                                                    ___________________+
                                                                                                                               Rp. 51.116.000

Untuk ISP:
- Pembangunan Menara
  6.500.000                                                                                                             Rp. 6.500.000

- Promo Internet Wless PC 24
   3.500.000                                                                                                            Rp. 3.500.000
                                                                                                                       ___________________+
                                                                                                                               Rp.10.000.000

Untuk Furniture
Paket Meja dan kursi
  1.300.000 x 11                                                                                                     Rp.14.300.000

- Instalasi Listrik 
  100.000  x 11                                                                                 .                     Rp.  1.100.000

-Meja Operator
   1.500.000                                                                                                            Rp.  1.500.000

- AC
 2.500.000 x 3                                                                                                        Rp.   7.500.000

- Pengecetan, etalase,partisi
10.000.000                                                                                                             Rp. 10.000.000

- Biaya Tak Terduga
3.000.000                                                                                                               Rp.   3.000.000
                                                                                                                            _______________+
                                                                                                                              Rp.  37.400.000
                           

                       TOTAL :  Rp. 97.516.000

Dari modal itu,penghasilan kotor warnet FX nama dari warnet kepemilikan mas min,berhasil di dapat 
100.000.000 itu dalam setahun dan beroperasi 24 jam belum lagi ditambah penjualan makanan dan minuman
di dalam warnet.


Disini kami akan mekemukakan 4 pendekatan strategis manajemen dalam aplikasi usaha warnet FX ini :

1.Planning (perencanaan)

Dengan pendekatan ini ,kita melihat mas min memberikan penjelasan secara garis besar terhadap tugas dan 
kewajiban yang harus di penuhi oleh anak buah yang bekerja dalam usaha warnet FX ini,mas min juga menaruh
percaya yang sangat besar kepada anak buahnya sehingga anak buah nya bisa melatih diri untuk berkreativitas
dalam melaksanakan tugas yang diberikan.Mas min juga ingin mempunya usaha yang bisa memberikan efek
baik bagi konsumen maupun mas min pemilik,diartikan warnet mas min melarang keras mengakses situs-situs
prono dan judi dengan menempatkan komputer ditempat yang dapat dipantau oleh damin warnet FX.

2. organizing (pengorganisasian)

Setiap tempat usaha pasti ingin memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggang sehingga pelanggan
akan kembali dan bertmbah sehingga menghasilkan laba/profi/keuntungan.maka dari itu motivasi warnet FX
selain keuntungan juga ingin mendapatkan kepuasan dari konsumen.dengan menerapkan koordinasi antar
unit sehingga menciptakan pelimpahan wewenang yang jelas dan tepat.struktur organisasi pun disusun secara 
sederhana mas min sebagai pemilik,dan  karyawan yang diberikan tugas masing-masing

3. Actuating (pengarahan)

mas min selalu berusaha memberi pengarahan yang positif,positif disni mengartikan mas min selalu
membiasakan karyawannya bersikap jujur dalam bekerja ,karena warnet ini buka sepanjang hari mas min 
selalu menekankan sikap professionalisme kepaa karyawannya.sehingga warnet FX berjalan tanpa perlu 
diawasi terlalu ketat.

4. Controling (pengendalian)

warnet FX menerapkan sistem pelaporan pengawasan sehingga dapat mencegah terjadinya penyimpangan
dan menjamin diberlakukannya tindakan korektif / perbaikan atas kesalahan yang sewaktu-waktu bisa terjadi.
Metode pengawasannya bersifat fleksibel ,dinamis dan ekonomis sehingga bisa dilakukan kapan saja dengan
menggunakan mengimplementasikan solusi dan evaluasi.Warnet FX menerapkan sistem pengendalian yang 
dan akurat sehingga menghasilkan kepuasaan pelanggan warnet FX ini.


Jika kita membahas manajemen ,tidak akan lepas dari pada masalah lingkungan yang dihadapi oleh sang pemilik
usaha karena perbedaan dan kondisi lingkungan akan berpengaruh dan teknik serta keputusan yang akan diambil.
lingkungan usaha terbagi atas intern dan ekstren dimana keduanya saling berhubungan.
berikut adalah pengaruh lingkungan makro pada warnet FX :
  • tempat usaha ini berada dekat dengan sekolah-sekolah,terletak di kawasan sekolah
  • tempatnya yang berada di samping jalan raya
  • tempat parkir yang luas
Pengaruh mikro pada warnet FX :
  • perekenomian dalam usaha warnet ini cenderung stabil tapi terkadang ada masalah tehknis kecil
        seperti virus yang menyerang sistim operasi komputer

Diketahui bahwa untuk mencapai tujuan bisnis yang efektif dan efisien perlu adanya pendelegasian dan memperluas
jaringan kinerja dengan lingkunagn luar,pendelegasian wewenang juga perlu untuk melatih karyawan agar bisa
mandiri,jika mas min sedang pergi maka karyawannya yang terpercaya akan menjalankan warnet FX.

III.KESIMPULAN

warnet FX mempunyai sistem manajemen yang teratur dan terarah.Perencanaan yang matang dan 
perorganisasian yang dilaksanakan terpadu dan terpusat sehingga koordinasi sesuai dengan harapan untuk
mencapai target keuntungan yang maksimal.



Dimas Dwi Cahyo 
Gabriel Febrian 
Pujianto





Jumat, 18 November 2011

PASAR

Jenis – Jenis Pasar dibedakan menurut bentuk kegiatan, cara transaksi dan menurut jenis barangnya.
Pengertian Pasar atau Definisi Pasar adalah tempat bertemunya calon penjual dan calon pembeli barang dan jasa.
Di pasar antara penjual dan pembeli akan melakukan transaksi. Transaksi adalah kesepakatan dalam kegiatan jual-beli.  Syarat terjadinya transaksi adalah ada barang yang diperjual belikan, ada pedagang, ada pembeli, ada kesepakatan harga barang, dan tidak ada paksaan dari pihak manapun.
Jenis-Jenis Pasar
Jenis pasar menurut bentuk kegiatannya. Menurut dari bentuk kegiatannya pasar dibagi menjadi 2 yaitu pasar nyata ataupun pasar tidak nyata(abstrak).  Maka kita lihat penjabaran berikut ini:
  • Pasar Nyata.
Pasar nyata adalah pasar diman barang-barang yang akan diperjual belikan dan dapat dibeli oleh pembeli. Contoh pasar tradisional dan pasar swalayan.
  • Pasar Abstrak.
Pasar abstrak adalah pasar dimana para pedagangnya tidak menawar barang-barang yang akan dijual dan tidak membeli secara langsung tetapi hanya dengan menggunakan surat dagangannya saja. Contoh pasar online, pasar saham, pasar modal dan pasar valuta asing.
Jenis pasar menurut cara transaksinya. Menurut cara transaksinya, jenis pasar dibedakan menjadi pasar tradisional dan pasar modern.
  • Pasar Tradisional
Pasar tradisional adalah pasar yang bersifat tradisional dimana para penjual dan pembeli dapat mengadakan tawar menawar secar langsung. Barang-barang yang diperjual belikan adalah barang yang berupa barang kebutuhan pokok.
  • Pasar Modern
Pasar modern adalah pasar yang bersifat modern dimana barang-barang diperjual belikan dengan harga pas dan denganm layanan sendiri. Tempat berlangsungnya pasar ini adalah di mal, plaza, dan tempat-tempat modern lainnya.
Jenis – Jenis Pasar menurut jenis barangnya. Beberapa pasar hanya menjual satu jenis barang tertentu , misalnya pasar hewan,pasar sayur,pasar buah,pasar ikan dan daging serta pasar loak.
Jenis – Jenis Pasar menurut keleluasaan distribusi. Menurut keluasaan distribusinya barang yang dijual pasar dapat dibedakan menjadi:
  • Pasar Lokal
  • Pasar Daerah
  • Pasar Nasional dan
  • Pasar Internasional
Pengertian dan Macam-macam Pasar Menurut Bentuk dan Strukturnya
Pasar menurut struktur dibedakan menjadi empat macam yaitu pasar persaingan sempurna, monopoli, persaingan monopolistik, dan oligopoli.
a. Pasar Persaingan Sempurna
Pasar persaingan sempurna disebut juga pasar persaingan murni adalah pasar di mana terdapat banyak penjual dan pembeli dan mereka sudah sama-sama mengetahui keadaan pasar.
Pasar persaingan sempurna memiliki ciri-ciri berikut ini.
1) Banyak penjual dan pembeli.
2) Barang yang diperjualbelikan sejenis (homogen).
3) Penjual maupun pembeli memiliki informasi yang lengkap tentang pasar.
4) Harga ditentukan oleh pasar.
5) Semua faktor produksi bebas masuk dan keluar pasar.
6) Tidak ada campur tangan pemerintah. Contoh pasar persaingan sempurna antara lain pasar hasil-hasil pertanian.
b. Pasar Persaingan Tidak Sempurna
Pasar persaingan tidak sempurna adalah kebalikan dari pasar persaingan sempurna yaitu pasar yang terdiri atas sedikit penjual dan banyak pembeli. Pada pasar ini penjual dapat menentukan harga barang. Barang yang diperjualbelikan jenisnya heterogen (berbagai jenis barang). Pasar persaingan tidak sempurna mempunyai beberapa bentuk pasar.
1) Pasar Monopoli
Pasar monopoli adalah pasar yang terjadi apabila seluruh penawaran terhadap sejenis barang pada pasar dikuasai oleh seorang penjual atau sejumlah penjual tertentu. Pada pasar monopoli terdapat ciri-ciri berikut ini.
a) Hanya ada satu penjual sebagai pengambil keputusan harga (melakukan monopoli pasar).
b) Penjual lain tidak ada yang mampu menyaingi dagangannya.
c) Pedagang lain tidak dapat masuk karena ada hambatan dengan undang-undang atau karena teknik yang canggih.
d) Jenis barang yang diperjualbelikan hanya semacam.
e) Tidak adanya campur tangan pemerintah dalam penentuan harga, contoh: PT Pertamina (persero), PT Perusahaan Listrik Negara (persero), dan PT Kereta Api (persero).
2) Pasar Persaingan Monopolistis
Pasar persaingan monopolistis adalah pasar dengan banyak penjual yang menghasilkan barang yang berbeda corak. Pasar ini banyak dijumpai pada sektor jasa dan perdagangan eceran. Misalnya jasa salon, angkutan, toko obat/apotik, dan toko kelontong.
Pada pasar persaingan monopolistik terdapat ciri-ciri berikut ini.
a) Terdiri atas banyak penjual dan banyak pembeli.
b) Barang yang dihasilkan sejenis, hanya coraknya berbeda. Contoh: sabun, pasta gigi, dan minyak goreng.
c) Terdapat banyak penjual yang besarnya sama, sehingga tidak ada satu penjual yang akan menguasai pasar.
d) Penjual mudah menawarkan barangnya di pasar.
e) Penjual mempunyai sedikit kekuasaan dalam menentukan dan memengaruhi harga pasar.
f) Adanya peluang untuk bersaing dalam keanekaragaman jenis barang yang dijual.
3) Pasar Oligopoli
Pasar oligopoli adalah pasar yang hanya terdiri atas beberapa penjual untuk suatu barang tertentu, sehingga antara penjual yang satu dengan yang lainnya bisa memengaruhi harga. Contoh:
perusahaan menjual mobil dan sepeda motor, perusahaan rokok, industri telekomunikasi, dan perusahaan semen. Pasar oligopoli mempunyai ciri-ciri berikut ini.
a) Hanya terdapat sedikit penjual, sehingga keputusan dari salah satu penjual akan memengaruhi penjual lainnya.
b) Produk-produknya berstandar.
c) Kemungkinan ada penjual lain untuk masuk pasar masih terbuka.
d) Peran iklan sangat besar dalam penjualan produk perusahaan.

Rabu, 16 November 2011

TUJUAN SISTEM PEMASARAN

  • Memaksimumkan Konsumsi maksudnya adalah kegiatan pemasaran bertujuan memudahkan dan merangsang pertumbuhan kebutuhan konsumen guna memaksimalkan konsumsi yang dilakukan oleh konsumen.
  • Maksimalisasi Kepuasan Konsumen maksudnya adalah dalam hal ini belum adanya metode atau alat ukur yang tepat dalam mengukur tingkat kepuasan konsumen,tetapi yang perlu kita tahu sebagai ekonom adalah kepuasan pelanggang terjadi jika ketidak sempurnaan suatu produk yang ditemukan dan diketahui langsung mendapat respon dari marketing agar tercipta kepuasan pada konsumen,terbatasnya barang/produk yang dijual juga memberikan kepuasan tersendiri bagi konsumen.
  • Maksimalisasi Mutu Hidup maksudnya adalah didalamnya termasuk kualitas,kuantitas ,dan  mutu lingkungan kultur.

BAURAN PEMASARAN ( MARKETING MIX )

Bauran Pemasaran adalah strategi yang dijalankan oleh perusahaan atau badan usaha yang berkaitan dengan penentuan,bagaimana perusahaan melakukan penawaran pada satu segmen pasar tertentu yang merupakan sasaran pasarnya.Ada pengertian marketing mix menurut dua ahli yaitu Kotler dan W.J.Santon.Menurut Kotler ( 1997 : 92) bauran pasar adalah sejumlah alat-alay pemasaran yang digunakan perusahaan untuk menyakinkan obyek pemasaran atau target pasar yang dituju.Menurut William J. Santon Marketing Mix atau bauran Pasar adalah istilah yang dipakai untuk menjelaskan kombinasi empat besar pembentuk inti sistem pemasaran sebuah organisasi. Keempat unsurtersebut adalah penawaran produk/jasa, struktur harga,  kegiatan promosi, dan sistem distribusi.

Keempat unsur atau variabel bauran pemasaran (Marketing mix) tersebut atau yang disebut four p's adalah sebagai berikut :

  • Strategi Produk
Maksud dari Strategi Produk adalah sesuatu yang ditawarkan oleh produsen kepada konsumen yang berwujud fisik diartikan bahwa strategi produk ini merupakan sesuatu yang bisa dilihat , di rasakan , dibeli , atau di konsumsi.Produk ini dapat berupa macam-macam produk ,kualitas,desain,fitur,nama,merek,kemasan,ukuran ,pelayanan,dan jaminan.
  • Strategi Harga
Harga adalah sesuatu hal yang sangat sensitif dalam kegiatan jual beli,dimana penentuan harga adalah hal yang penting guna keberlangsungan kehidupan perusahaan dan penentuan harga pula yang menentukan ketertarikan akan pelanggan guna mendapatkan keuntungan yang paling baik,baik untuk jangka pendek atau untuk jangka panjang.
  • Strategi Distribusi
Setelah perusahaan menemukan dan menerapkan fomula untuk mendapatkan atau menciptakan barang/produk yang dapat menghasilkan,metode yang selanjutnya adalah metode untuk menyalurkan barang/produk yang kita punya kepada pasar.
Biasanya setiap pendistribusian suatu barang akan menemui kendala dalam strategi Distribusi ini kendala ini adalah masalah yang berpengaruh kepada marketing,karena kesalahan dalam memilih dapat menghambat bahkan memacetkan usaha penyaluran produk/jasa dari produsen ke konsumen.
Distributor-distributor atau penyalur ini bekerja aktif untuk mengusahakan perpindahan bukan hanya secara fisik tapi dalam arti agar jasa-jasa tersebut dapat diterima oleh konsumen. Dalam memilih saluran distribusi ini ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan, yaitu sebagai berikut:

  • Sifat pasar dan lokasi pembeli 
  • Lembaga-lembaga pemasaran terutama pedagang-pedagang perantara 
  • Pengendalian persediaan, yaitu menetapkan  tingkat persediaan yang ekonomis. 
  • Jaringan pengangkutan.
Jadi salah satu hal yang penting untuk diperhatikan dalam  kebijaksanaan saluran distribusi itu sendiri dengan memperhitungkan adanya perubahan pada masyarakat serta pola distribusi perlu mengikuti dinamika para konsumen tadi.

  • Strategi Promosi
Aspek ini berhubungan dengan berbagai usaha  untuk memberikan informasi pada pasar tentang produk/jasa yang dijual, tempat dan saatnya. Ada beberapa cara menyebarkan informasi ini, antara lain periklanan (advertising), penjualan pribadi (Personal Selling), Promosi penjualan  (Sales Promotion) dan  Publisitas (Publicity),Cara menyebarkan informasi ini disebut dengan bauran komunikasi pemasaran( Koter 1997 :604 )
bauran pemasaran terbagi dalam beberapa hal :

  • Perikalanan ( Advertising ) : Ini adalah bagaimana perusahaan mengenalkan barang/produk/jasa yang ditawarkan kepada konsumen,macam -macam cara dalam proses periklanan seperti : iklan radio,iklan televisi,iklan di internet,iklan di surat kabar ,dll.
  • Penjualan Pribadi ( Personal Selling ) :Ini adalah bagaimana perusahaan melakukan kegiatan kontak langsung dengan konsumen diharapkan akan terjadi pendekatan yang positif dan pendekatan psikologis yang baik antara sales dan konsumen,biasanya metode ini seperti door to door selling,mail order,direct selling.
  • Promosi Penjualan ( Sales Promotion ) : Ini adalah bagaimana perusahaan mengenalkan produk/jasanya di suatu tempat dengan begitu konsumen apet melihat langsung kegunaan dari produk/jasa yang ditawarkan oleh perusahaan
  • Publisitas ( Publicity ) : Ini adalah bagaimana perusahaan untuk membentuk pengaruh secara tidak langsung kepada konsumen,agar mereka menjadi tertarik dan ingin tahu,dan menyenangi produk dari perusahaan tersebut,Disini ditekankan bahwa Publisitas ini berbeda dengan Promosi karena tidak ada unsur komersial,utntuk mengambil hati konsumen kita memerlukan pengorbanan contohnya dengan memberikan sample - sample barang/produk/jasa yang kita bwa kepada konsumen secara gratis.

Manajemen Pemasaran

Pertama yang perlu kita tahu Manajemen Pemasaran adalah suatu usaha untuk merencanakan mengimplementasikan serta mengawasi atau mengendalikan kegiatan pemasaran dalam suatu organisasi agar tercapai tujuan organisasi dengan cara yang efektif.Ada falsafah yang sebaiknya digunakan sebagai pedoman usaha pemasaran ini untuk mencapai pertukaran yang didambakan dengan pasar sasaran. Pemberian bobot yang harus diberikan pada organisasi, pelanggan dan masyarakat yang berkepentingan seringkali saling bertentangan. Sehingga perlu ada landasan dari aktifitas pemasaran organisasi tersebut. Dalam Kottler (1997), landasan ini dikelompokkan dalam lima konsep alternative antara lain :

  • KONSEP PRODUKS 
Falsafah bahwa konsumen akan menyukai produk yang tersedia dan harganya terjangkau serta manajemen harus berusaha keras untuk memperbaiki produksi dan efesiensi distribusi. Konsep ini adalah falsafah paling tua digunakan dalam penjualan. Konsep ini masih berlaku dan bermanfaat pada dua situasi, yaitu situasi pertama, bila permintaan akan produk lebih besar dari penawannya ; situasi kedua, terjadi kalau biaya produk terlalu tinggi dan perbaikan produktifitas diperlukan untuk menurunkannya. Akan tetapi, perusahaan yang bekerja dengan falsafah ini menghadapi resiko tinggi dengan focus terlalu sempit pada operasinya sendiri. Bila perusahaan berusaha menurunkan harga, yang pasti dilupakan adalah kualitas, padahal yang di inginkan konsumen adalah harga rendah dengan barang yang menarik.

  •   KONSEP PRODUK
Falsafah bahwa konsumen akan menyukai produk bermutu terbaik dan sifat paling inovatif dan bahwa organisasi harus mencurahkan energi untuk terus menerus melakukan perbaikan produk
  • KONSEP PENJUALAN
Falsafah bahwa konsumen tidak akan membeli produk organisasi dalam jumlah yang cukup kecuali organisasi mengadakan usaha penjualan dan promosi berskala besar. Konsep ini biasanya dilakukan pada barang yang tidak dicari, yaitu barang yang mungkin tidak terpikirkan untuk dibeli oleh konsumen, contoh : ensiklopedia, asuransi,dll. Industri ini harus mahir dalam melacak calon pelanggan dan menjual manfaat produk kepada konsumen. Tujuannya adalah menjual yang perusahaan buat, bukan produk apa yang dibutuhkan masyarakat konsumen.

  • KONSEP PEMASARAN
Falsafah manajemen pemasaran ini berkeyakinan bahwa pencapaian sasaran organisasi tergantung
pada penentuan kebutuhan dan keinginan pasar sasaran dan penyampaian kepuasan didambakan itu
lebih efektif dan efisien daripada pesaing. Kemungkinan konsep ini membingungkan bila dibandingkan
dengan konsep penjualan. Perbandingan antara konsep penjualan dengan konsep pemasaran

PADA KONSEP PEMASARAN AKAN TERJADI PROSES SEPERTI :

PASAR --->KEBUTUHAN PELANGGAN --->PEMASARAN TERPADU --->LABA KEPUASAN PELANGGAN

  • KONSEP PEMASARAN BERWAWASAN SOSIAL
Falsafah bahwa organisasi harus menentukan kebutuhan, keinginan dan minat pasar serta
menyerahkan kepuasan yang didambakan itu secara lebih efektif dan efisien daripada pesaing dengan
cara yang bersifat memelihara atau memperbaiki kesejahteraan konsumen dan masyarakat. Konsep
ini mengajak pemasar membangun pertimbangan sosial dan etika dalam praktek pemasaran mereka.
Hal ini agar dapat menyeimbangkan dan menyelaraskan 3 faktor yang penting, yaitu : laba perusahaan, pemuas keinginan konsumen dan kepentingan publik




PEMASARAN

APA ITU PEMASARAN ?
pertama kita akan membahas tentang pemasaran,apa yang terbayang oleh kita jika mendengar kata pemasaran,pengertian kita pemasaran adalah suatu cara produsen atau badan usaha untuk memasarkan produknya agar terbeli oleh konsumen sebetulnya pemahaman setiap orang sudah benar tapi alangkah baiknya jika kita mengetahui arti dari pemasaran menurut berbagai sumber :

Menurut American  Marketing Association 1960 : Pemasaran adalah pelaksanaan  dunia usaha yang mengaarahkan arus barang-barang dan jasa-jasa dari produsen  ke konsumen atau pihak pemakai. Defenisi ini hanya menekankan aspek distribusi ketimbang kegiatan pemasaran. Sedangkan fungsi-fungsi lain tidak diperlihatkan, sehingga kita tidak memperoleh gambaran yang jelas dan lengkap tentang pemasaran.

Menurut Philip Kotler dalam bukunya Marketing Management Analysis, Planning, and Control mengartikan pemasaran melalui sudut pandang yang luas yaitu pemasaran adalah Suatu proses sosial, dimana individu dan kelompok mendapatkan apa yang mereka butuhkan, dan mereka inginkan  dengan menciptakan dan mempertahankan produk dan nilai dengan individu dan  kelompok lainnya.

Sebenarnya secara garis besar pengartian pemasaran dari semua orang sudah bisa dibilang benar,tapi pemahaman yang benar akan menghasilkan pemahan yang bisa kita jadikan acuan untuk mengembangkan ilmu pemasaran.Setelah kita mengetahui pengertian alangkah baiknya lagi kita mengenakl konsep - konsep inti  dalam pemasaran.

KONSEP INTI PEMASARAN
  1. Target Market and Segmentation
Segmentasi Pasar adalah kegiatan membagi-bagi pasar yang bersifat  heterogen dari suatu produk kedalam satuan-satuan pasar (segmen pasar) yang  bersifat homogen. Berdasarkan definisi diatas diketahui bahwa  pasar suatu produk tidaklah homogen,  akan  tetapi pada kenyataannya adalah heterogen.  Pada dasarnya segmentasi pasar adalah  suatu strategi yang didasarkan pada falsafah manajemen pemasaran yang orientasinya adalah konsumen. Dengan melaksanakan segmentasi pasar, kegiatan pemasaran dapat dilakukan lebih terarah dan sumber daya yang dimiliki perusahaan dapat digunakan secara lebihefektif dan efisien dalam rangka memberikan kepuasan bagi konsumen.
Ada empat ktiteria yang harus dipenuhi segmen pasar agar proses segmentasi pasar dapat dijalankan dengan efektif :
  • Terukur ( Measurable ) diartikan bahwa segmen pasar tesebut dapat diukur, baik besarnya, maupun luasnya serta daya beli segmen pasar tersebut.
  • Terjangkau ( Accesible ) diartikan bahwa  artinya segmen pasar tersebut dapat dicapai sehingga dapat dilayani secara efektif.
  • Cukup Luas ( Substantial ) Diartikan bahwa dapat menguntungkan bila dilayani.
  • Dapat Dilaksanakan ( actionable ) diartikan bahwa semua program yang telah disusuan dan direncanakan dapat berjalan efektif.
  Kebijakan segmentasi pasar haruslah dilakukan dengan menggunakanktiteria tertentu. Tentunya segmentasiini berbeda antara barang industri denganbarang konsumsi. Namun dengan demikian secara umum setiap perubahan akan mensegmentasikan pasarnya atas dasar: 

  • Segmentasi atas dasar Geografis, Segmentasi pasar ini dilakukan dengan cara membagi pasar kedalam unit-unit geografis seperti negara, propinsi, kabupaten. kota, desa, dan lain sebagainya. Dalam hal ini perusahaan akan beroperasi disemua segmen,  akan tetapi, harus memperhatikan perbedaan kebutuhan dan selera yang ada dimasing-masing daerah. 
  • Segmentasi atas dasar Demografis, Segmentasi pasar ini dapat dilakukan dengan cara memisahkan pasar  kedalam kelompok-kelompok yang didasarkan pada variabel-variabel demografis, seperti umur, jenis kelamin,besarnya keluarga, pendapatan, agama, pendidikan, pekerjaan, dan lainlain.
  • Segmentasi atas dasar psychografis,  Segmentasi pasar ini dilakukan dengan cara membagi-bagi konsumen kedalam kelompok-kelompok yang berlainan menurut  kelas sosial, gaya  hidup, berbagai ciri kepribadian,motif pembelian, dan lain-lain.
segementasi dasar disunting dari http://repository.usu.ac.id/bitstream/123456789/1233/1/manajemen

Pengertian dari target market adalah kegiatan yang berisi dan menilai serta memilih satu atau lebih  segmen pasar yang akan dimasuki oleh suatu perusahaan. Apabila perusahaan ingin menentukan segmen pasar mana yang akan dimasukinya,maka langkah yang pertama adalah menghitung dan menilai potensi profit dari
berbagai segmen yang ada tadi yang sudah kita sebutkan diatas.Di Target Market ini perusahaan harus benar - benar peka dengan keadaan pasar sehingga dapat ememperkirakan kondisi pasar di waktu yang akan datang sehingga dapat merencanakan dan memutuskan sesuatu.Dalam kenyataannya perusahaan dapat mengikuti salah satu diantara lima strategi peliputan pasar, yaitu :
  • Konsentrasi pasar tunggal, ialah sebuah perusahaan dapat memusatkankegiatannya dalam satu bagian daripada pasar. Biasanya perusahaan yang lebih kecil melakukan pilihan ini
  • Spesialisasi produk, sebuah perusahaan memutuskan  untuk memproduksisatu jenis produk. Misalnya sebuah perusahaan  memutuskan untuk memproduksi hanya mesin tik listrik bagi sekelompok pelanggan.
  • Spesialisasi pasar, misalnya sebuah perusahaan memutuskan untuk membuat segala macam mesin tik, tetapi diarahkan  untuk  kelompok pelanggan yang kecil.
  • Spesialisasi selektif, sebuah perusahaan bergerak dalam berbagai kegiatan usaha yang tidak ada  hubungan dengan  yang lainnya, kecuali bahwa setiap kegiatan usaha itu mengandung peluang yang menarik. 
  • Peliputan keseluruhan, yang lazim dilaksanakan oleh industri yang lebih besaruntuk mengungguli pasar. Mereka menyediakan  sebuah produk untuk  setiap orang, sesuai dengan daya beli masing-masing. 

      2. Market place , Market space , Meta Market
  • Market Place ini lebih bersifat fisik,dimana dalam kehidupan sehari - hari orang berbelanja di toko.
  • Market Space  ini bersifat digital dimana dalam kehidupan sehari - hari diterapkan dalam belanja on line lewat internet
  • Meta Market ini bersifat komplementer dari barang dan jasa berbagai industri contohnya meta market automotif
      3. Marketers and prospects
       Marketers biasanya orang atau organisasi yang berusaha mendapatkan suatu respon dari prospector ( produsen kepada konsumen )

      4. Need,Want, And Demand
      seorang marketing harus tahu tentang kehidupan pasar,kehidupan pasar disini diartikan dengan seorang marketing harus mengetahui keinginan dan permintaan pasar sasaran,karena ini berkaitan tentang kebutuhan manusia yang sangat kompleks,biasanya jika kebutuhan terpenuhi manusia akan memiliki keinginan untuk memuaskan permintaannya disini seorang marketing dituntut kreatif untuk memenuhi semua kebutuhan manusia.

      5Value and satisfaction
      kesesuaian antara kinerja produk dengan tuntutan kebutuhan manusia yang nantinya akan menghasilkan sebuah kepuasan dengan melibatkan komponen kinerja produk yang dibelinya dan tuntutannya dan harapannya akan produk yang telah dibeli.Agar dapat mendapatkan kepuasan konsumen yang tinggi perusahaan harus bisa memberikan manfaat yang lebih besar dar suatu produk yang ditawarkannya dibanding dengan biaya yang harus dikeluarkan.



Rabu, 26 Oktober 2011

Faktor - Faktor internal dan eksternal yang mempengaruhi Badan Usaha.


Dalam dunia usaha terdapat banyak hal yang berpengaruh terhadap kesinambungan dunia usaha pada suatu daerah tertentu. Variable-variabel di bawah ini secara tidak langsung memberi efek pada suatu perusahaan. Setiap perusahaan memiliki resistansi atau daya tahan masing-masing terhadap setiap faktor yang berbeda-beda.
Faktor lingkungan yang mempengaruhi dunia usaha secara tidak langsung ini berada di luar dari elemen pihak internal dan eksternal yang telah dijelaskan pada artikel bagian lain. Secara bersamaan dengan faktor internal dan eksternal dengan faktor lingkungan mempengaruhi kondisi dunia usaha.
1. Variabel Sosial
- Faktor demografik/demografis : seperti jumlah, komposisi, dan pertumbuhan penduduk suatu wilayah atau area.
- Faktor gaya hidup : selera masyarakat, trend yang sedang digandrungi, dan lain sebagainya.
- Faktor nilai sosial : adat-istiadat, norma yang berlaku, kebiasaan, dan lain-lain.
2. Variabel Ekonomi
Berkaitan erat dengan indikator ekonomi yang bersifat umum mengukur tabungan, investasi, produktivitas, lapangan kerja, kegiatan pemerintah, transaksi perdagangan internasional, pendapatan, produk nasional dan lain sebagainya.
3. Variabel Politik
Faktor-faktor yang terkait dengan kondisi atau iklim perpolitikan di suatu daerah.
4. Variabel Teknologi
Kemajuan di bidang teknologi yang berubah-ubah dari waktu ke waktu yang terkadang sangat cepat sangat mempengaruhi dunia usaha. Perusahaan yang statis dan tidak mengikuti perkembangan teknologi cenderung tertinggal dibandingkan dengan perusahaan yang terus menerus melakukan adaptasi teknologi untuk membuat operasional usah menjadi lebih efektif dan efisien.
source : http://organisasi.org/faktor_atau_elemen_lingkungan_yang_mempengaruhi_dunia_usaha_bisnis_umum_secara_tidak_langsung_ilmu_ekonomi_manajemen

Badan Usaha dan Faktor - Faktor yang mempengaruhinya.

Pengertian Badan Usaha adalah Kesatan yuridis formal,teknis,dan ekonomis yang jelas tujuannya mencari keuntungan.tujuannya sama dengan perusahaan maka dari itu sering sekali dikaitkan dengan perusahaan padahal jelas berbeda,perusahaan adalah kesatuan teknis dari kegiatan produksi yang bertujuan menghasilkan barang atau jasa.

JENIS-JENIS BADAN USAHA DAN PENGERTIAN

  1. Badan Usaha Milik Negara
  2. Badan Usaha Milik Swasta
  3. Koperasi

1. Badan Usaha Milik Negara
Pengertian singkat BUMN adalah badan usaha yang modalnya sebagian besar atau seluruhnya berasal dari negara dengan pinjaman yang disebut obligasi.Pemerintah memiliki wewenang penuh atas BUMN maka dari itu pemerintah pun mempunyai peraturan - peraturan untuk mengatur kegiatan dan mengawasi secara hirarki dan fungsional terhadap kinerja dari BUMN,BUMN ini pun didirikan dengan tujuan menyeimbangi antara BUMS dan perusahaan sehingga tidak ada monopoli di dalam pelaksanaannya,BUMN juga merupakan penstabil perekonomian di negara ini dengan dapat meningkatkan  produktivitas,efektivitas,dan efisiensi serta terjaminnya prinsip - prinsip ekonomi.Tujuan utama BUMN ini sebenarnya adalah untuk memupuk keuntungan dan melayani kepentingan umum atau pelayanan terhadpat masyarakat secara benar dan transparan.Bila memperoleh keuntungan ,maka dimanfaatkan untuk kesejahteraan rakyat.

Macam - Macam BUMN :

1. Perusahaan Perseroan (persero).
Tujuan Utama dibuatnya persero pertama untuk mecari keuntungan dan yang kedua untuk melayani masyarakat umum.dimana mayorits saham sebanyak 51 % dimiliki oleh pemerintah.dalam hal ini laporan pertanggung jawaban persero di kirim ke RUPS,RUPS sebagai bertidak sebagai kekuasaan tertinggi dan perusahaan persero ini dipimpin oleh direksi.


Fungsi RUPS dalam persero pemerintah ialah memegang segala wewenang yang ada dalam perusahaan tersebut. RUPS juga berwenang untuk mengganti komisaris dan direksi. Direksi persero adalah orang yang bertanggung jawab atas pengurusan persero baik di dalam maupun diluar pengadilan. Pengangkatan dan pemberhentian dilakukan okeh RUPS. Komisaris adalah organ persero yang bertugas dalam pengawasan kinerja persero itu, dan melaporkannya pada RUPS.
Persero terbuka sesuai kebijakan pemerintah tentang privatisasi. Privatisasi adalah penjualan sebagian atau seluruh saham persero kepada pihak lain untuk peningkatan kualitas. Persero yang diprivatisasi adalah yang unsur usahanya kompetitif dan teknologinya cepat berubah. Persero yang tidak bisa diubah ialah:
> Persero yang menurut perundang-undangan harus berbentuk BUMN
>  Persero yang bergerak di bidang hankam negara
>  Persero yang diberi tugas khusus untuk kepentingan masyarakat
>  Persero yang bergerak di bidang Sumber Daya Alam yang secara tegas dilarang diprivatisasi oleh UU.

2.Perusahaan Jawatan (Perjan)
Perusahaan Jawatan adalah perusahaan yang modalnya dianggarkan oleh APBN setiap tahunnya karena perjan ini bertujuan untuk melayani masyarakat dalam berbagai aspek : 
kesehatan  : RS Jantung Harapan Kita , RS kanker Dharmais
 transport  
 keuangan (pegadaian).

3.Perusahaan Umum   (Perum)
Perusahaan Umum adalah perusahaan perusahaan yang tujuannya untuk melayani kepentingan umum tapi juga untuk mencari keuntungan,perum ini biasanya bergerak dalam bidang swasta dengan itu perum bebas membuat kontrak kerja dengan swasta.
Contohnya : Perumnas,perum pegadaian,perum Balai Pustaka.

2.Badan Usaha Milik Swasta
Pengertian Singkat dari BUMS adalah Badan usaha yang modalnya berasal dari perseorangan ataupun kelompok masyarakat.BUMS ini bereperan dalam menyediakan lapangan pekerjaan dan memberikan pelayanan barang dan jasa yang bisa dinikmati masyarakat luas,maka dari itu tujuan utama dari BUMS adalah menghasilkan keuntungan yang sebesar-besarnya untuk mengembalikan modal kepada penanam modal / penanam saham,tapi selain dari mencari keuntungan sebesar-besarnya BUMS ini juga bekontribusi dalam pengurangan jumlah pengangguran dan penyumbang pajak untuk negeri ini.

Macam - macam BUMS  : 

1. Perusahaan Perseorangan ( PO )
Pengertian dari PO adalah badan usaha ini didirikan dan dikelola secara perorangan . seorang diri,baik itu modal , jenis usaha , serta resiko yang terjadi saat kegiatan produksi berlangsung,menjadi tanggungan 1 orang.keuntungan dari PO adalah rahasian perusahaan terjamin karena perusahaan dikelola oleh individu sendiri,dan mencegah penyelewengan baik dana,ata pun kekuasaan,dan yang paling enak..keuntungan dinikmati sendiri.Adapun kelemahan dari PO ini modal tidak terbatas karena kita selalu dituntut untuk menyediakan biaya operasional dan biaya tidak terduga lainnya,perusahaan sulit berkembang.
Contohnya :Penginapan , toserba , dan restoran.

2.Firma
Pengertian dari firma adalah perusahaan yang didirikan dua orang atau lebih,biasanya firma ini didirikan oleh orang yang sudah mempunyai ikatan kuat dan saling percaya biasanya masih dalam lingkup keluarga dan dibuatnya perusahaan firma ini dihadapan notaris dengan membuat akta pendirian sebagai bukti tertulis karena dimiliki oleh beberapa orang.Keuntungan dari firma adalah modal usahanya lebig besar dari PO,sudah adanya pembagian tugas dari masing-masing pemilik,kelangsungan perusahaan bisa dipastikan terjamin.Resiko ditanggung bersama.Meskipun dilihat kelebihannya menjanjikan tetapi kelemahannya dari firma adalah setiap anggota memiliki hak yang sama karena sama-sama mendirikan perusahaan bersama-sama,apabila salah satu dari anggota mengalami perselisihan atau melanggar perbuatan hukum akan berdampak pada semua,dan tanggung jawan tidak terbatas atas segala yang terjadi saat firma berjalan,dan susah untuk melakukan penarikan modal kembali jika saja pendiri atau pembangun akan menarik modalnya,itulah kekurang dari firma.
contoh firma adalah : konsultan hukum , dan pengacara.

3.Persekutuan Komanditer ( CV )
Pengertian dari CV adalah persekutuan antara dua orang atau lebih yang keanggotaannya ada yang bertanggung jawab  tidak terbatas (persero ) dan ada yang terbatas (komanditer),
CV ini dibagi dua antara sekutu aktif dan sekutu pasif.

*sekutu aktif :
  • menanamkan modoal juga menjalankan usaha
  • berhak memperoleh gaji dan bagi hasil dari keuntungan perusahaan
  • bertanggung jawb penuh atas yang terjadi dengan perusahaan,baik itu maju mundurnya perusahaan
  • jika suatu hari perusahaan bankrut dan memiliki hutang sekutu aktif bertanggung jawab atas hutang itu
*Sekutu Pasif :
  • Sebatas menanam modal tidak menjalankan usaha
  • hanya berhak memperoleh keutungan dari perusahaan
  • Bertanggung jawab terbatas atas modal yang ditanam
  • Hanya kehilangan modal yang di investasikan
*(source pelengkap :http://www.slideshare.net/mangabdul/badan-usaha-milik-swasta)

4.Perseroan Terbatas (PT)
pengertian PT adalah persekutuan beberapa orang dalam menjalankan usahanya dengan modal yang diperolah dari penjualan saham Pemegang saham/persero bertanggung jawab terbatas,hanya sebesar modal yang di investasikan.Keuntungan bagi persero diberikan dalam bentuk dividen : Pengolahan PT diserahkan kepada dewan direksi diawasi oleh dewan komisaris.

Pengendali Perseroan Terbatas :
  • Direksi
      Direksi ditunjuk oleh RUPS dalam rapat umum dan bertanggung jawab atas operasional sehari-hari.
  • Dewan Komisaris
      Dewan Komisaris terdiri dari pemegang saham,dan bertugas menasehati dan mengawasi direksi.
  • Rapat Umum Pemegang Saham ( RUPS )
   RUPS :
  • Menentukan Kegiatan Perusahaan.
  • Mengangkat dan memberhentikan komisaris dan direksi.
  • mengesahkan neraca pembagian deviden.

Berdasar Sahamnya PT di bagi 3 ( tiga ) :
  • PT tertutup
      kepemilikan sahamnya hanya untuk orang - orang tertentu.
  • PT terbuka
      Sahamnya diperjual belikan bebas di Bursa Efek Indonesia dan siapa pun bisa menanam saham.
  • PT kosong
      PT yang badan usahanya masih ada tetapi perusahaanya sudah tidak beroprasi lagi.

Selasa, 25 Oktober 2011

Indonesia dan Sistem perekonomian

Assalamualaikum wr.wb.
walaupun saya membuat blog ini pada dasarnya untuk tugas,tapi insyaAllah isinya bisa membantu teman - teman untuk mengerti sesuatu, dan saya akan mencantumkan sumber dengan jelas. :)

saya akan membahas tentang pengertian dan jenis - jenis badan usaha
Kita semua tahu bahwa Indonesia ini adalah negeri yang heterogen dimana dari sabang sampai merauke wilayahnya ditempati masyarakat yang sosial budayanya berbeda juga.baik itu dalam kehidupan sosial dan kehidupan berekonominya. 
Dalam kehidupan sosial contohnya berankeragamnya kontur wilayah di Indonesia beraneka ragam pula cara mereka bersosialisasi,baik itu nilai dan norma yang berlaku di daerah tersebut tetapi perbedaan nilai dan norma di setiap daerah di Indonesia tidak lepas dari adat ketimuran yang sangat melekat di Indonesia,toleransi dan selalu menjaga sopan santun yang selalu dijunjung di setiap masyarakatnya.Begitu pula dalam kehidupan perekonomiannya,Indonesia dengan letak geografisnya yang strategis dengan diapit 2 samudera yaitu samudra    Hindia dan samudera Pasifik , diapit pula dengan 2 benua Asia dan Australia ,dan ditambah lagi terbentangnya garis khatulistiwa diatas tanah Indonesia membuat Indonesia menjadi negara kepulauan terbesar dengan iklim tropis yang dari sabang sampai merauke bisa ditanami oleh tumbuhan.Maka dari itu Indonesia dikenal sebagai negara Agraris yaitu negara pertanian dan negara maritim karena lautnya,karena lautnya juga hampir sebagian besar masyarakat Indonesia yang tinggal di pesisir bermata pencaharian sebagai nelayan.

Indonesia negeri yang penuh perjuangan,dari sejak merdeka sampai dengan sekarang,begitu juga dengan perubahan sistim ekonomi di Indonesia,yang pernah beberapa kali berubah untuk menyesuaikan dengan tujuan negara.

Sistem Ekonomi di Indonesia adalah :
  1. Pada tahun 1950 s.d. 1959 Indonesia menganut sistem              : sistem ekonomi liberal,
  2. Pada tahun 1959 s.d. 1966 Indonesia menganut sistem              : sistem ekonomi etatisme,
  3. Pada tahun 1966 s.d. 1998 Indonesia menganut sistem              : sistem ekonomi pancasila,
  4. Pada tahun 1998 s.d. sekarang Indonesia menganut sistem    : sistem ekonomi pancasila yang dalam aplikasinya cenderung ke arah liberal.


Sistem Perekonomian adalah cara suatu bangsa/negara untuk mengatur kehidupan ekonominya agar tercapai kemakmuran dan kesejahteraan bagi rakyatnya.
Sistem Ekonomi Indonesia
Sistem demokrasi Ekonomi:sistem ekonomi yang berasal dari rakyat,oleh rakyat,dan untuk rakyat.
Landasan Ekonomi Indonesia
UUD 1945 hasil amandemen yang disahkanMPR pada 10-08-2002,yaitu: pasal 33 ayat 1,2,3,4.